





Tentang Bolata Yassiberrui
Dalam rangka mengakselerasi/mengoptimalkan penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yaitu penerapan proses penyelenggaraan pemerintahan yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam memberikan layanan kepada masyarakat atau pengguna SPBE, terdapat beberapa permasalahan dalam proses pelaksanaannya, antara lain disebabkan oleh belum adanya sistem informasi dan rumah data atau pusat data yang terintegrasi antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Untuk itu, diperlukan penyediaan data dan pengelolaan data yang terintegrasi dalam sebuah tempat/sarana pengumpulan data berupa Rumah Data yaitu " BOLATA YASSIBERRUI = Rumah Data Bersama / Terintegrasi".. Secara etimologi, Bola adalah bahasa Bugis yang berarti Rumah, "BOLATA" adalah singkatan dari BOLA DATA yang artinya Rumah Data / Big Data atau Pusat Data / Data Center. Adapun "YASSIBERRUI" merupakan bahasa Bugis yang menjadi simbol kebersamaan atau secara etimologi merupakan Integrasi / Pengintegrasian, yaitu proses pembauran /penyatuan seluruh elemen masyarakat / stake holder yang dilandasi semangat kebersamaan. BOLATA YASSIBERRUI atau Rumah Data Bersama /Terintegrasi adalah pengumpulan dan pengelolaan data dalam sebuah tempat/sarana berbasis aplikasi yang terintegrasi dalam lingkungan Pemerintah Kabupaten Barru.
SKPD
SKPD pada Bolata Yassiberrui merupakan Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Barru.
DINAS PENANAMAN MODAL PELAYANAN TERPADU SATU PINTU DAERAH

ANDI SYUKUR MAKKAWARU, S.STP., M.Si
Hubungi kami
Anda dapat menghubungi kami terkait data Bolata Yassiberrui
SEKRETARIAT DAERAH

Sekretariat Daerah pada Bolata Yassiberrui merupakan Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Barru.
BAGIAN HUKUM SETDA

BAGIAN ADMINISTRASI PEMBANGUNAN SETDA

BAGIAN PEREKONOMIAN DAN SDA SETDA

BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN

BAGIAN KESEJAHTERAAN RAKYAT

BAGIAN UMUM

BAGIAN ORGANISASI

BAGIAN PEMERINTAHAN

BAGIAN BARANG DAN JASA

Frequently Asked Questions
Frequently Asked Questions(FAQ) Merupakan pertanyan yang sering muncul khususnya terkait dengan Bolata Yassiberrui
-
Apa Itu Bolata Yassiberrui?
Bolata Yassiberrui merupakan layanan Rumah Data Terintegrasi Kabupaten Barru.
-
Apa Tujuan Bolata Yassiberrui?
Dalam rangka mengakselerasi/mengoptimalkan penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yaitu penerapan proses penyelenggaraan pemerintahan yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam memberikan layanan kepada masyarakat atau pengguna SPBE Kabupaten Barru.
-
Siapkah Penggagas Utama Bolata Yassiberrui?
SYAMSUDDIN,S.IP,M.Si selaku kepala Dinas Komunikasi,Informatika,dan Statistik kabupaten Barru,Sekalgus sebagai Reformer dalam membaa projec perubahan Rumah Data Terintegrasi Bolata Yassiberrui.